Daftar Mesin EDC BCA Mudah Online Dan Rasakan Berbagai Keuntungannya

Di Indonesia sekarang ini banyak pemilik usaha, tidak hanya yang skalanya besar saja, melainkan bisnis kecil seperti toko kelontong yang faktanya juga sudah menyediakan sebuah fitur atau layanan pembayaran berbasis non tunai atau secara cashless, diantaranya adalah dengan menggunakan mesin EDC.

Banyak tentunya diantara Anda yang sudah tidak asing dengan hal yang satu ini bukan, pembayaran tinggal gesek pakai kartu debit atau kartu kredit.

Cara Daftar Mesin EDC BCA

Diantara sekian banyak perbankan yang memang menyediakan fasilitas mesin EDC ini, salah satunya adalah Anda bisa menikmati kemudahan dengan menggunakan mesin EDC BCA.

Bank BCA sendiri pada dasarnya dikenal sebagai perbankan swasta yang punya banyak produk serta layanan unggulan, termasuk diantaranya adalah yang ditawarkan kepada nasabah, termasuk diantaranya adalah nasabah dengan tujuan bisnis, maka bisa bergabung sebagai bagian dari Merchant BCA.

Nikmati juga fasilitas untuk bisa sewa mesin EDC dari bank BCA ini, bahkan secara gratis untuk para merchant baru, Anda bisa melakukan pendaftaran atau apply, salah satunya adalah dengan cara apply berbasis online, yaitu:

  1. Pastikan untuk download aplikasi Merchant BCA terlebih dahulu, Anda bisa melakukan pengajuan secara online, diantaranya adalah dengan memakai aplikasi dari Merchant BCA ini, download mudah aplikasi tersebut yaitu lewat Google Playstore atau bisa juga melalui Appstore secara mudah.
  2. Daftarkan diri sebagai merchant, jika seandainya belum terdaftar, maka pastikan daftar sebagai merchant terlebih dahulu, jika Anda sudah terdaftar sebagai bagian dari merchant ini, maka nantinya akan jadi lebih mudah, karena sudah dapat menikmati fasilitas yaitu untuk pengajuan mesin EDC.
  3. Lengkapi semua syarat yang diminta, termasuk yang paling penting adalah sudah punya rekening bank BCA dan juga usaha dan telah berizin atau terdaftar. Setelah itu lakukan pengisian form dan tunggu pemberitahuan dari pihak BCA.
  4. Jika seandainya diterima maka tinggal menunggu pihak teknisi dari bank BCA ini untuk datang ke tempat usaha dan memasang mesin EDC tersebut.

Keuntungan Memakai Mesin EDC BCA

Pastinya ada banyak keuntungan yang nantinya bisa Anda rasakan dengan menggunakan mesin EDC dari bank BCA ini, berikut diantaranya, yaitu:

  1. Dapat menerima transaksi pembayaran dari berbagai jenis bank, keuntungan yang pertama sudah jelas, dimana memang mesin EDC bank BCA ini dibekali dengan berbagai macam fitur yang memungkinkan untuk lebih mudah menerima berbagai transaksi pembayaran, seperti diantaranya adalah dengan menggunakan kartu debit BCA maupun bank lain, kartu kredit, Flazz, QRIS, JCB, UnionPay dan sebagainya.
  2. Diberikan gratis biaya sewa untuk para merchant baru, bagi Anda yang baru saja terdaftar sebagai bagian dari merchant BCA ini, maka jangan khawatir, karena khusus untuk para merchant baru, maka nantinya akan diberikan gratis biaya untuk sewa. Tidak berlaku untuk merchant lama yang ingin menambah mesin baru karena ada biaya sewa yang dikenakan.
  3. Uang dapat ditarik secara keseluruhan tanpa ada pengendapan dana, bahkan semua dana yang masuk nantinya dapat Anda ajukan untuk ditarik. Jadi tidak perlu lagi khawatir dengan adanya pengendapan dana, karena hal ini tidak berlaku pada mesin EDC BCA. Jadi bagi para pemilik usaha kecil yang secara keuntungan sendiri sebenarnya terbatas juga jangan khawatir uang tidak bisa ditarik.
  4. Setiap transaksi yang masuk dapat dicek secara mudah riwayatnya, termasuk diantaranya ketika Anda ingin melihat atau melakukan evaluasi keuangan juga tidak perlu lagi khawatir, karena setiap dana yang masuk akan tercatat secara real-time dan dapat Anda lihat lagi, bisa digunakan untuk mencocokkan dengan kondisi keuangan usaha tersebut, jadi jika seandainya ada masalah juga akan terlihat secara jelas.

Jadi bagaimana apakah Anda tertarik untuk menggunakan mesin EDC BCA ini untuk bisnis? Jika memang demikian maka bisa segera ajukan pendaftaran sebagai bagian dari merchant ini.

Hal pertama yang dapat Anda lakukan tak lain adalah dengan download aplikasinya terlebih dahulu, tersedia di Google Playstore untuk pengguna Android serta di Appstore untuk Anda yang menggunakan iOS.

Leave a Comment

error

Enjoy this blog? Please spread the word :)